Bismillahirrohmanirrohiim . . .

Asyhadu anla ilaaha ilAllah . . . wa asyhadu anna Muhammadarrasulullah . . .

Islam telah mengajarkanku tentang
baanyak hal . . .

dari islamlah kutemukan arti hidup
kutemukan tujuan hidup ku . . .

kenapa aku hidup
kenapa aku ada didunia yang indah ini

siapa penciptaku?
siapa pencipta alam raya yang tak terhingga luasnya?

dahulu . . .
dalam kejahiliahanku . . .
islamku hanyalah ritual . . .
pacaran pun kuanggap syar'i . . .
waktu hidupku yang berharga pun kubuang sia - sia . . .
sombong, besar diri, tinggi hati, ghibah, rofats, dan semacamnya . . .
itulah keseharianku . . .

Kemudian Allah sang pemilik segala macam ilmu, pemilik kekuasaan, pemilik Arsy, pemilik hidayah, pemilik kebenaran yang hakiki, mengijinkan ku untuk mencicipi arti indahnya berislam . . .

saudaraku pernahkan berpikir . . . kemana setelah hidup? bagaimana nasib orang-orang terdahulu kita yang telah mati, telah terlebih dahulu menjalani hidupnya?

ada yang bilang kehidupan adalah siklus, akan ada reinkarnasi, akan ada kehidupan-kehidupan selanjutnya setelah kematian kita . . . apakah ini yang membuat begitu banyak orang menjalani hidupnya dengan kesia-siaan dan kesenangan-kesenangan, namun dalam kondisi yang hina??

kalau memang kehidupan itu bagai siklus reinkarnasi, kenapa pula ada orang yang begitu rakus dengan harta, kekuasaan dan berbagai atribut kematerian yang ada di dunia seolah-olah kehidupan baginya adalah sekali dan ia adalah sesuatu yang harus dinikmati . . .

APA ANDA MAU BERTARUH BAHWA HIDUP ITU BISA BERULANG?
BAGAIMANA KALAU KITA KALAH BERTARUH?


Islam mengajariku cara terbaik untuk menjalani hidup
menjalani kehidupan dengan penuh kemuliaan

Islam memperkenalkanku pada Allah subhanahu wata'ala
yang setiap perintahNya
yang setiap ucapanNya
setiap ilmuNya
adalah kenikmatan tiada tara

Islam memperkenalkanku pada
Sang Penguasa Sejati
Penguasa dan Pemelihara Semesta Alam yang tak bertepi ini
Islam tidak menginginkan kita, manusia yang lemah ini
untuk menghinakan diri, mengabdikan diri pada sesuatu yang rendah

apakah itu kepada syahwat kita
harta
pangkat
jabatan
kekuatan
kekuasaan
wanita
penghormatan
atau pun menjadi budak dari orang lain
ataupun budak dari patung berhala yang tidak berdaya
tidak pula untuk paham-paham bodoh tak bermakna

liberalisme
komunisme
dan berbagai macam isme-isme yang aneh itu

Allah Sang Pencipta kita menghendaki agar
kita terbebas dari penghambaan terhadap sesama makhluk menuju penghambaan hakiki
kepada sang Penguasa Waktu, Penguasa seluruh Kejadian
Sang Maha Pencipta, yang Amat menyayangi kita . . .
Melalui Islam ini, Allah menghindarkan kita dari kedzoliman agama-agama lain
menuju keadilan Islam
menuju kemuliaan yang hakiki

Ya Allah, betapa Engkau menyayangi kami . . .
namun betapa durhakanya kami untuk mengingkari Mu ya Robb . . .

Berikan kami petunjukmu
berikan kami Hidayahmu
satukan kami untuk berjuang di jalan Mu
untuk Menegakkan KEMBALI KEKUASAANMU di BUMI dan di ALAM RAYA INI
beri kami ke istiqomahan
beri kami ketabahan
beri kami kelapangan hati
kelapangan pikiran
untuk melaksanakan tugas muliaMu
menerima ilmuMu

Berikan hamba kematian yang indah
Syahid
menjadi mujahid dijalan juang Mu

...
...
.

These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati