Allah pemilik seluruh ilmu, ya Allah, berikan hambamu ini sedikit ilmu-mu...
Beberapa bulan belakangan ini, hampir-hampir di semua kampus besar di seluruh pelosok negri, terjadi "demam", yaitu demam PKM = Pekan Kegiatan Mahasiswa. Ajang adu gengsi dan adu kreatifitas ini memang menjadi bahan pikirin intelektual muda / maupun yang tidak muda untuk saling berkompetisi. Ada penelitian, kewirausahaan, adu teknologi yang kadang-kala ide-ide yang muncul sangat luar biasa unik dan tak terduga. Salut untuk DIKTI atas ajang ini.

Deadline untuk Proposal PKM di kampus saya sudah di tutup (meski banyak peserta yang telat), dan kebetulan bersama beberapa rekan saya ikut serta. Kajian teoritik dan komputasional tentang kesegarisan planet dan apa dampak dari kesegarisan planet tersebut, itu bahasannya. Wanna know more??



Idenya sederhana memang, barangkali bisa bermanfaat. Seperti : apakah gempa-gempa yang bermunculan saat ini ada akibat dari pergerakan planet-planet di tata surya? Bagaimana bila suatu ketika, terjadi kondisi saat ke delapan planet (pluto di exclude-kan) dalam kondisi segaris, atau terjadi alignment? Apakah kiamat terjadi ketika itu?

Sambil baca tulisan ini, silahkan searching juga di google / yahoo tentang "planet alignment", anda akan menjumpai bahasan tentang kiamat juga, bahkan ada yang meramalkan 2012 terjadi kesegarisan itu. Kemudian mengatakan akan terjadi perpindahan letak kutub, yang dibarengi dengan berbagai macam bencana. Sumber tersebut mengkaitkannya dengan hasil kebudayaan bangsa Mayan kuno yang meramalkannya terjadi pada 2012, desember, tanggal 12.. Angka yang sakral sekali ya?

Karena masih dalam taraf penelitian, belum bisa di sajikan fakta ataupun prakiraan tentang kesegarisan planet tersebut beserta dampaknya. Namun 1 hal yang perlu di pertanyakan, apakah kesegarisan planet itu pasti terjadi?
Jika planet-planet di asumsikan memiliki waktu revolusi (1 tahun tiap planet) yang berbeda, jika pada suatu permulaan planet bergerak pernah mengalami kesegarisan, maka dapat di pastikan ia akan mengalami kesegarisan lagi. Entah waktunya kapan. Bukankah kita selalu dapat menemukan KPK dari beberapa bilangan yang di mulai dari nol??!! betul tidak?

Bagaimana kalo sebelumnya, planet-planet tersebut tidak pernah mengalami kesegarisan, apakah ia pasti akan mengalami kesegarisan lagi?

itulah bahasan awal kita...

Yang pasti, planet alignment, belum tentu menjelaskan tentang kiamat, karena kiamat pasti datang mendadak...

to be continued..

These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati